Berita Peresmian Masjid

Peresmian Masjid Cibedug, 20 TAHUN PENANTIAN Akhirnya Terwujud

BANTEN, YMN: Berkat donasi dari Sobat Masjid, sekarang Warga Kampung Cibedug sudah memiliki Masjid baru yang nyaman dan kokoh.

Kamis (21/2/2019) Masjid Nusantara meresmikan selesainya pembangunan Masjid Al Karomah. Acara dihadiri oleh Kepala Kecamatan, Kepala Desa, Tokoh setempat , dan masyarakat. .
Kegiatan pembangunan Masjid Al Karomah juga di syuting oleh Tim Cinta Masjid Trans7. InsyaaAllah akan tayang di program Ramadhan 1440 H, dengan @abdulkaafi_07.

“Alhamdulillah di desa cibedug ini sudah terbangun masjid yang sangat bagus. Mudah mudahan warga semakin betah berlama-lama di masjid. Jangan sampe masjid ini sudah dibangun tapi jarang dimakmurkan oleh masyarakatnya.” Ucap Hilman dari Tim Masjid Nusantara

Bapak Suhendar (warga Kampung Cibedug) menyampaikan , “Terima kasih kepada donatur atas pembangunan masjid di kampung kami. Mudah-mudahan warga semakin giat belajar tentang agama islam. Anak-anak tambah semangat mengajinya.” (**)

View this post on Instagram

KARENAMU, 20 TAHUN PENANTIAN MEMILIKI MASJID KOKOH BISA TERWUJUD . Masjid Al Karomah terletak di Kampung Cibedug, Citorek Barat. Kawasan pelosok Banten. . Masjid ini sebelumnya memang belum pernah direnovasi sejak didirikan tahun 1998. . Warga seperti tidak memiliki pilihan lain selain berjamaah di Masjid Al Karomah. . Jarak Masjid terdekat dari tempat ini jauhnya 10 km. Itupun harus melewati jalan yang curam berliku. . Pilihan untuk merenovasi Masjid AL Karomah saat itu seperti sangat sulit karena tidak ada dana. Kampung Cibedug memang cukup terisolir. . Dulu warga takut kalau tiba-tiba atap masjid roboh saat dipakai ibadah. . Dulu, warga kehujanan karena atapnya banyak yang bocor. . Dulu, warga merasakan ibadah di karpet yang sudah tidak layak pakai. . Sekarang ceritanya sudah lain. Alhamdulillah, berkat donasi dari sobat semua, kini warga Kampung Cibedug bisa beribadah dengan tenang dan nyaman. . Masyarakat sangat bergembira. Bahkan dalam proses pembangunananya pun warga sangat antusias gotong royong. Inilah salah satu alasan kenapa pembangunan Masjid bisa selesai dalam waktu cepat. . MasyaaAllah.. Terima kasih banyak sobat. Semoga hal baik ini, bisa menjadi amal jariyah.. Aamiin . Mari lanjutkan kegiatan positif ini sobat. Untuk melihat masjid lain yang perlu kita bantu, klik www.masjidnusantara.org . #masjidnusantara @masjidnusantara . . Kunjungi kami di web www.masjidnusantara.com Fanpage Masjid Nusantara . . #quote #islamicquote #muslim#islamiccenter #masjidnusantara #bismillah#islam #masjid #marketing#marketingonline #donasionline #sharing#sharinghappiness #sharingiscaring#mobilemasjid #berbagi #islam #sobatmasjid

A post shared by Masjid Nusantara (@masjidnusantara) on