Berita

Masjid Nusantara Salurkan Makanan Siap Saji untuk Palestina

Gaza, masjidnusantara.org–Masjid Nusantara telah menyalurkan bantuan paket makanan siap saji tahap 1, di Posko Pengungsi Deir Al Balah, Gaza, Palestina, Jumat (10/11/2023).

Mayoritas pengungsi di sini berasal dari Gaza Utara, 60% pengungsi merupakan anak-anak. Oleh karena itu, tempat posko ini dijadikan sebagai sekolah sementara. 

Proses memasak dilakukan oleh pemuda setempat secara gotong royong menggunakan kayu bakar, karena kehabisan gas dan diblokade oleh Israel. Penyaluran tahap 1 ini, Masjid Nusantara menyediakan 1000 paket makanan siap saji.

Tahap 2 penyaluran makanan siap saji juga sudah terlaksana. Dilakukan penyaluran di tempat yang sama, Posko Pegungsi Deir Al Balah, Gaza, Palestina, Minggu (19/11/2023). 

Ada sebanyak 484 paket makanan siap saji yang disalurkan. Para pengungsi berterima kasih atas makanan yang diberikan. Total makanan siap saji yang Masjid Nusantara salurkan, sebanyak 1.484 paket. 

Hari ini, jutaan penduduk masih hidup dalam trauma, ketakutan, serta ketidakpastian karena penjajahan Israel. Hingga hari ke- 44 perang, korban jiwa di Palestina mencapai 13.000, diantaranya 5.500 anak-anak.