Desa Sekumur, Aceh Tamiang, terisolasi akibat banjir bandang sebulan lalu. Reruntuhan dan lumpur menutup akses, memaksa warga membuka jalan darurat dengan tangan kosong. “Anak-anak sudah tiga hari tidak makan cukup, nenek-nenek sakit,” ujar Mak Atik (62), warga yang ikut membuka jalan. Dua puluh hari desa ini terputus dari dunia luar. Listrik padam, malam sunyi mencekam. […]
