Artikel

Masjid di Pelosok Indonesia Banyak yang Tidak Layak

Memiliki masjid yang layak adalah sebuah impian bagi umat muslim di seluruh daerah. Akan tetapi, masih ada masjid-masjid di Indonesia yang masih jauh dari kata layak. Baik itu dalam hal membangun masjid sampai sarana dan prasarananya. Apa yang menjadi faktor masjid menjadi kurang atau tidak layak dan apa yang harus dilakukan kita sebagai umat muslim? Berikut pemaparannya.

Keutamaan Membangun Masjid

Di Indonesia sendiri masjid sangatlah banyak dan tersebar di hampir berbagai wilayah. Termasuk pula di daerah pelosok sekalipun. Hal ini menandakan bahwa kesadaran membangun rumah Allah bagi masyarakat muslim di tanah air menjadi hal yang penting. Selain sebagai sarana untuk beribadah, masjid juga dapat digunakan sebagai institusi sosial dalam mengatasi masalah yang ada di masyarakat.

Misalnya saja untuk mengurangi angka kemiskinan melalui program-program bantuan dari para donatur dan jamaah. Selain itu, membangun masjid dari segi Islam sendiri akan mendapatkan keutamaan yang melimpah dalam kehidupan. Ini disebutkan dalam QS At-Taubah : 18.

{مَا كَانَ لِلْمُشْرِكِينَ أَنْ يَعْمُرُوا مَسَاجِدَ اللَّهِ شَاهِدِينَ عَلَى أَنْفُسِهِمْ بِالْكُفْرِ أُولَئِكَ حَبِطَتْ أَعْمَالُهُمْ وَفِي النَّارِ هُمْ خَالِدُونَ. إِنَّمَا يَعْمُرُ مَسَاجِدَ اللَّهِ مَنْ آمَنَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الآخِرِ وَأَقَامَ الصَّلاةَ وَآتَى الزَّكَاةَ وَلَمْ يَخْشَ إِلا اللَّهَ فَعَسَى أُولَئِكَ أَنْ يَكُونُوا مِنَ الْمُهْتَدِينَ}

Hanyalah yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta tetap mendirikan shalat, menunaikan zakat dan tidak takut (kepada siapapun) selain Allah, maka merekalah yang termasuk golongan orang-orang yang selalu mendapat petunjuk (dari Allah Ta’ala)

 

Mengapa Masjid Banyak yang Tak Layak?

Mengingat membangun  masjid dan memakmurkannya memiliki keutamaan, namun dalam kenyataanya masih banyak masjid yang tidak layak. Khususnya di daerah-daerah pelosok yang memang memerlukan bantuan. Beberapa hal yang menjadi faktor mengapa masjid tidak layak di antaranya adalah keterbatasan dana dalam merenovasi dan membangun masjid tersebut.

Kemudian, hal itu diperparah lagi dengan minimnya informasi yang ada. Dengan begitu, bagi jamaah atau donatur di tempat lain akan kesulitan bila ingin membantu merenovasi masjid tersebut. Mengenai akses jalan menuju masjid pun menjadi faktor lain yang harus diperhatikan bila ingin menjadikan masjid tersebut layak dan nyaman digunakan untuk beribadah.

Begitu pula dengan fasilitas lainnya. Seperti contoh saja mengenai pengadaan air bersih untuk berwudhu dan membersihkan masjid. Fasilitas berikutnya adalah perlengkapan beribadah seperti karpet atau sajadah, sarung, dan mukena hingga pengadaan al-Quran yang layak.

 

Memakmurkan dan Membangun Masjid Nusantara

Melihat kenyataan yang ada tersebut, Yayasan Masjid Nusantara berkomitmen untuk terus membantu dalam mewujudkan masjid yang layak bersama masyarakat luas. Terlebih lagi untuk wilayah-wilayah yang ada di luar Pulau Jawa. Sebagai contoh misalnya masjid-masjid yang ada di Halmahera.  Tim dari Yayasan Masjid Nusantara pun telah masuk ke wilayah tersebut untuk mengetahui apa saja yang harus direnovasi dan diperlukan.

Begitu pula dengan di daerah lain seperti di Jawa Barat, tepatnya di daerah, Cisewu yang masuk dalam wilayah administrasi Garut. Daerah ini mayoritas penduduknya kurang mampu, dengan demikian diperlukan uluran tangan dari masyarakat.

Diharapkan dengan adanya program yang dicanangkan oleh Yayasan Masjid Nusantara ini dapat menjembatani antara donatur dengan pihak manajemen masjid yang membutuhkan bantuan. Hal tersebut dilakukan guna mewujudkan masjid yang layak bagi masyarakat sekitar pada khususnya dan masyarakat muslim pada umumnya.

Ingat, seberapa pun bantuan kita dalam membangun masjid yang layak akan selalu dicatat sebagai amal baik oleh Allah SWT. Dengan begitu, kita juga akan selalu mendapatkan perlindungan dan rahmat dari-Nya. Ingin bantu pembangunan masjid? Klik di sini!