Berita

Rumah Zakat-Yayasan Masjid Nusantara Berdayakan Masjid

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Rumah Zakat cabang Bandung bersama Yayasan Masjid Nusantara (YMN) memberdayakan Masjid Al Barokah di Kampung Bunisari, Desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Kegiatan yang digerakkan relawan inspirasi atau da’u setempat ini, merupakan Program Pemberdayaan Masjid di wilayah ICD (Integrated Community Development) se-Bandung Raya.

Program Pemberdayaan masjid dilakukan tiap akhir pekan dan dipantau langsung relawan inspirasi RZ. Kegiatannya tak hanya mengajak shalat saja, juga mengadakan kajian pekanan, kegiatan-kegiatan masjid ramah anak dan membangun hubungan silaturahim antar warga yang harmonis.

“Mulanya warga akan diundang untuk mengikuti shalat Subuh berjamaah, lalu dilanjutkan dengan kajian Subuh. Harapan ke depanya warga dapat terbiasa melaksanakan shalat Subuh berjamaah di hari-hari biasa,” papar Aep Saepudin, relawan inspirasi RZ Bandung, Jumat (22/4).

Sebanyak 140 jamaah shalat Subuh menghadiri kegiatan ini, terdiri dari 36 lelaki dan 108 wanita berserta anak-anak. Dengan adanya program ini diharapkan, menjadi sebuah gerakan kebaikan dalam memakmurkan masjid agar semakin banyak masyarakat yang datang ke masjid.

“Selain itu,juga menjadi cara untuk membentuk pribadi-pribadi yang shaleh serta mempererat tali silaturahim antar warga sehingga tercipta hubungan antar masyarakat yang harmonis,” tutur Hamzah Fatdri, Direktur YMN.

Saat ini Program Pemberdayaan Masjid sudah dilakukan di 11 titik masjid daerah ICD seperti di Majalaya, Lembang, Cimaung, Cileunyi, Arcamanik, Pangalengan, Dayeuhkolot, Bojongsoang dan Banjaran. “Rencananya, program ini akan berkembang ke wilayah ICD lainnya sepulau Jawa,” ujar Hamzah.

Selain turut membantu terlaksananya program DKM dan RZ, warga juga merasa senang karena kembali diingatkan pentingnya shalat berjamaah. “Alhamdulillah pelaksanaan program memakmurkan masjid berjalan lancar.

Terima kasih YMN dan RZ, semoga berkah dan jadi amal kebaikan dunia akhirat, semoga kita juga diberkahi dalam dakwah ini,” tutur Rohmat, Ketua DKM Masjid Al Barakah.

Sumber Republika.co.id